Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







SOLIDARITAS BERSAMA MARIA


Sabtu 25 Jun 2022

Pw Hati Tak Bernoda St. Perawan Maria

...Dan ibu-Nya menyimpan semua perkara itu di dalam hatinya (Luk 2:51)

Yes 61:9-11 MT 1Sam 2:1.4-8 Luk 2:41-51
---o---

Hari ini kita memperingati Hati Tersuci Santa Perawan Maria. Dalam bacaan hari ini, Bunda Maria dan Santo Yosef dengan cemas mencari Yesus. Saat ini, apa yang dicemaskan hati tersuci Bunda Maria? Ia saat ini sedang mencemaskan keselamatan jiwa kita`umat manusia`anak-anaknya. Saat ini dunia dipenuhi dengan berbagai dosa mengerikan, dengan segala kemurtadan terhadap Allah: dosa kesombongan yang merajalela, dosa struktural (korupsi), dosa melawan kemurnian (seks bebas, perselingkuhan, hubungan/perkawinan sesama jenis), pembunuhan bahkan terhadap anak atau kerabat sendiri (aborsi, euthanasia, bayi tabung), bahkan dosa melawan Allah (atheisme, penyembahan berhala, bahkan gereja setan). Betapa hatinya yang tersuci pedih melihat segala kemurtadan manusia ini.

Lalu apa yang harus kita perbuat? Bertobat dan melakukan silih. Kita berdoa memohon rahmat dari Tuhan dan Bunda Maria untuk sungguh memampukan kita meninggalkan dosa-dosa kita. Selain itu, kita juga dapat melakukan kurban-kurban kecil untuk memberi silih kepada Hati Kudus Yesus dan Hati Tersuci Maria, serta untuk pertobatan jiwa-jiwa.


(Sr. M. Rosalind, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.