Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







KISAH PERJUMPAAN DENGAN ALLAH


Jumat 22 Jul 2022

Pesta St. Maria Magdalena

Pergilah kepada saudara-saudara-Ku ... (Yoh 20:17)

Kid 3:1-4 atau 2Kor 5:14-17; Mzm 63:2-6.8-9 ; Yoh 20:1.11-18
---o---

St. Maria Magdalena yang kita pestakan hari ini berasal dari Magdala, dekat danau Galilea. Banyak orang mengenalnya sebagai seorang pendosa besar yang mengalami pertobatan dan hidupnya berbuah karena perjumpaan dengan Yesus. Ia adalah Maria yang menangis di kaki Yesus dan mengeringkan kaki Yesus dengan rambutnya dan meminyakinya dengan minyak wangi yang mahal harganya. Ketika Yesus disalibkan, ia ada di sana, di bawah kaki salib. Ia ada bersama Bunda Maria dan St. Yohanes, rasul, tanpa takut akan keselamatannya sendiri. Setelah Yesus dimakamkan, ia pergi ke makam untuk membubuhi tubuh Yesus dengan rempah-rempah. Namun, ia sangat terkejut karena makam telah kosong dan ia menangis karena tidak menemukan tubuh Yesus. Ia yang telah mendengarkan sapaan Yesus: `Maria...`

Yesus mengutus Maria Magdalena untuk mewartakan kabar sukacita kebangkitan-Nya kepada Petrus dan para rasul. Kita juga dipanggil untuk mengikuti jejak St. Maria Magdalena: bertobat dan menanggapi panggilan Yesus kepada kekudusan. Kisah St. Maria Magdalena merupakan bukti nyata bagi kita, bahwa ada orang berdosa besar pun dapat menjadi orang kudus yang luar biasa. Tuhan, kuduskanlah aku.


(Sr. M. Sesilia L., P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.