Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







IMAN BERJAGA-JAGA


Minggu 07 Agust 2022

Hari Minggu Biasa XIX

Iman adalah dasar dari segala sesuatu yang kita harapkan dan bukti dari segala sesuatu yang tidak kita lihat (Ibr 11:1)

Keb 18:6-9; Mzm 33:1.12.18-20.22; Ibr 11:1-2.8-19 atau Ibr 11:1-2.8-12; Luk 12:32-48 atau Luk 12:32-40
---o---

Sebelum melihat, saya tidak percaya. Kata-kata ini mungkin sering kita ucapkan atau dengar. Kita semakin tidak percaya apabila mendengar dari orang yang dulu membohongi kita, atau jahil kepada kita, atau tidak memiliki kompentensi. Kita akan percaya, ketika melihat langsung atau membuktikan sendiri.

Akan tetapi, beriman kepada Tuhan Yesus tidaklah demikian. Beriman itu percaya sebelum melihat atau membuktikannya. Bukan sebaliknya, saya harus melihat atau membuktikan dulu supaya saya percaya. Sikap ini bukanlah iman, melainkan suatu ketidakpercayaan. Karena iman bukan bukti dari yang kita lihat, melainkan bukti dari yang tidak kita lihat.

Jadi, mari kita mohon agar semakin beriman kepada Tuhan Yesus. Tuhan Yesus adalah Pribadi yang dapat dipercaya, Pribadi yang berkompeten. Dialah yang memenuhi harapan manusia, yaitu keselamatan orang benar dan kebinasaan para musuh. Dan iman kepada Tuhan Yesus dapat kita wujudkan dalam sikap berjaga-jaga, yaitu saya percaya apabila Tuhan Yesus akan datang pada saat yang tidak kita sangka. Dan ketika saya hidup benar, maka saya percaya akan selamat.


(Rm. Henry Lausia, CSE)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.