Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







BIJAKSANA DAN BERANI


Senin 24 Okt 2022

Pfak St. Antonius Maria Claret, Uskup

Bukankah perempuan ini, yang sudah delapan belas tahun diikat oleh Iblis, harus dilepaskan dari ikatannya itu, karena ia adalah keturunan Abraham?` (Luk 13:15)

Ef 4:32 - 5:8; Mzm 1:1-4.6; Luk 13:10-17
---o---

Dikatakan dalam bacaan injil bahwa Yesus, waktu Ia menyembuhkan, saat itu Yesus sedang mengajar, juga saat itu adalah hari Sabat. Menyembuhkan di hari Sabat adalah suatu pelanggaran pada hukum Sabat, Tetapi Yesus tahu tindakan apa yang harus di lakukan. Jika ternak saja bisa tetap diperhatikan pada hari Sabat, apalagi sesama manusia, bukan?

Betapa seringnya kita salah bertindak ketika kita menghadapi situasi atau suatu peristiwa, kita tidak tahu mana yang utama yang harus kita lakukan. Bisa terjadi karena kita memang tidak mampu, atau karena kita mau mengingkari yang benar dan sengaja memilih yang salah, atau bisa juga karena motivasi untuk kepentingan pribadi.

Yesus mengajarkan kepada kita untuk bijaksana dan berani bertindak yang benar meskipun kita akan berhadapan dengan banyak kesulitan. Mari, kita berdoa dan meminta rahmat kebijaksanaan itu.


(Sr.M.Joanesa, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.