Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







TUHANLAH YANG BENAR


Selasa 13 Des 2022

Pw St. Lusia, Perawan dan Martir

Dan meskipun kamu melihatnya, tetapi kemudian kamu tidak menyesal dan kamu tidak juga percaya kepadanya. (Mat 21:32b)

Zef 3:1-2.9-13; Mzm 34:2-3.6-7.17-19.23 ; ; Mat 21:28-32
---o---

Sadar atau tidak sadar, kita seringkali jatuh seperti yang dinyatakan oleh Yesus dalam Injil hari ini. Apa yang kita pertahankan sebagai sesuatu yang benar, seringkali bertentangan dengan kebenaran yang sesungguhnya. Namun, meskipun realitas menunjukan sesuatu yang berlawanan dengan pikiran atau pendapat kita, tetapi sering kita memilih untuk tetap bertahan dengan apa yang kita pikirkan. Hal ini dapat dipengaruhi oleh berbagai faktor dan yang paling besar adalah kesombongan.

Kesombongan, merupakan salah satu penghalang terbesar kita, untuk dapat melihat kebenaran. Dalam kehidupan rohani pun demikian, kita sadar bahwa apa yang sedang kita lakukan tidak sesuai dengan apa yang dikehendaki Tuhan dan kita sering menutup diri atas kebenaran itu. Seolah-olah apa yang kita lakukan tersebut adalah kebenaran yang tidak dapat dibantah. Hal ini secara tidak langsung mengungkapkan sebuah kalimat demikian; `Aku benar dan Tuhan salah`. Jika hal tersebut terus dikembangkan, kita semakin berada dalam pintu maut abadi. Tentu hal tersebut bukan sebuah impian yang diingini. Maka, melalui Injil hari ini kita menundukkan diri dan mengakui bahwa Tuhan adalah kebenaran yang sejati, karena hanya dengan mengakui itu kita memperoleh keselamatan yang sejati.


(Sr. M. Bernadine, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.