Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







HIDUP DALAM TERANG TUHAN


Kamis 29 Des 2022

Hari Kelima dalam Oktaf Natal

`Sebab kegelapan sedang lenyap dan terang yang benar telah bercahaya.` (1Yoh 2:8b)

1Yoh 2:3-11; Mzm 96:1-3.5-6; Luk 2:22-35
---o---

Pada masa oktaf Natal ini, kita melihat bagaimana sukacita dari seorang Simeon,yang menerima terang keselamatan dari Tuhan melalui bimbingan-Nya. Ia dituntun untuk datang ke Bait Allah dan ketika bayi Yesus masuk ke dalam Bait Allah, iapun menatang bayi Yesus sambil menaikan pujian dan syukur kepada Tuhan dan ini menjadi sukacita yang begitu besar bagi Simeon, bahwa pada masa hidupnya ia diberi kesempatan melihat bukti keselamatan Tuhan, yang selama ini menjadi kerinduan bagi bangsanya. Keselamatan datang hanya dari Tuhan, melalui kelahiran Yesus Kristus, sebagai Juruselamat kita.

Sebagai anak-anak Allah, tentu saja Roh Kudus membimbing kita, untuk berjumpa dengan Yesus. Terang keselamatan Tuhan tetap tercurah dalam diri kita, ketika kita sunguh merindukannya, walaupun kita tidak layak, karena dosa dan kelemahan kita. Terang-Nya akan menyinari kita dengan segala pengetahuan akan hal baik dan buruk. Terang Tuhan juga membawa kita, pada keselamatan dan kebahagiaan yang sejati, karena kita bisa melihat karya Tuhan bekerja dalam kemanusiaan kita. Kita yang telah menerima terang Tuhan dipanggil untuk memberikan terang itu kepada sesama kita. Sangatlah indah, jika kita semua di dunia ini hidup dalam terang kasih Tuhan.


(Sr. M. Marleine, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.