Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







ROH KUDUS: ROH CINTA


Jumat 06 Jan 2023

Dan Rohlah yang memberi kesaksian, karena Roh adalah kebenaran (1Yoh 5:6b)

1Yoh 5:5-13; Mzm 147:12-15.19-20 ; Mrk 1:7-11 atau Luk 3:23-28
---o---

Hari ini Tuhan mengingatkan kita bahwa RohNya memimpin dan mengajar kita kepada kebenaran dalam kehidupan sehari-hari. Ketika kita dibaptis, kita menerima Roh Kudus yaitu Roh cinta kasih Bapa dan Putra dan kita pun diangkat menjadi anak-anak Allah. Roh Kudus selalu menuntun kita untuk mengenal Allah dan mengajarkan kita untuk melakukan yang benar di dalam kehidupan kita. Roh kudus yang tinggal dalam lubuk jiwa kita, namun kita sering melupakan-Nya dan tidak menyadari akan kehadiran-Nya dalam hidup kita. Tanpa kita sadari Dia menguatkan dan menghibur kita, namun kita sering berfikir bahwa kebahagiaan dan kekuatan yang kita miliki seakan-akan karena diri kita.

Saat kita dibaptis Roh Allah ini sudah ada di dalam lubuk jiwa kita. Akan tetapi kerap kali kita mengabaikan suara-Nya dan mengikuti kehendak kita sendiri, sehingga tidak jarang kita jatuh ke dalam kedagingan dan dosa-dosa kita, padahal siapa yang dipimpin Roh dialah anak-anak Allah (Yoh 8:14).

Mari kita membuka hati kita untuk memohon kuasaNya agar kita bisa menyadari betapa berharganya diri kita dan betapa Allah mengasihi kita dan menjadikan kita orang-orang berdosa ini sebagai anak-anak-Nya.


(Edaltrudis)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.