Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







YESUS BANGKIT DALAM HATI KITA


Selasa 11 Apr 2023

Hari Selasa Dalam Oktaf Paskah

Kata Yesus kepadanya: `Maria!` Maria berpaling dan berkata kepadaNya dalam Bahasa Ibrani: `Rabuni!` artinya Guru. (Yoh 20:16)

Kis 2:36-41; Mzm 33:4-5.18-20.22; Yoh 20:11-18
---o---

Yesus bangkit membawa sukacita kepada semua umat manusia. Sukacita Paskah yang dialami oleh Santa Maria Magdalena dalam Injil hari ini telah mengungkapkan sukacita dalam hati kita.

Pengalaman perjumpaannya dengan Tuhan Yesus mengubah seluruh kehidupannya. Dia berani meninggalkan kehidupan lamanya yang tenggelam dalam dalam kegelapan dosa dan berbalik kepada Allah. Dia mengalami keselamatan dari dosa dan maut. Dia menemukan terang ketika Tuhan ada dalam hidupnya. Hari ini di depan kubur kosong dengan hati yang berkobarkobar dia mencari Tuhan.

Mungkin rasa kehilangan akan Tuhan yang dialami oleh Santa Maria Magdalena di kubur kosong itu juga dialami oleh kita ketika kita berbuat dosa atau ketika kita sedang mengalami kekeringan rohani atau melalui proses permurnian. Yesus terasa hilang dari hati dan hidup kita. Karena itu, mari dengan hati yang penuh cinta seperti Santa Maria Magdalena, kita belajar untuk terus mencari Tuhan di dalam segala sesuatu. Kita berusaha setia untuk mencari dan melakukan kehendakNya dan jangan berhenti berharap kepada-Nya karena Tuhan yang sudah bangkit akan menampakan diri-Nya dalam hati kita.


(Sr. Miryam Leoni, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.