Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







DAMAI SEJAHTERA BAGIMU


Kamis 13 Apr 2023

Hari Kamis Dalam Oktaf Paskah

`Damai Sejahtera bagimu` (Luk 24:36b)

Kis 3:11-26; Mzm 8:2.5-9; Luk 24:35-48
---o---

Damai adalah anugerah Tuhan yang begitu berharga bagi hidup manusia. Yesus mengerti hal ini, maka setelah kebangkitan, Ia berkali-kali menampakkan Diri untuk memberikan damai kepada para murid-Nya. Yesus tahu bahwa para murid sedang mengalami ketakutan besar terhadap orang Yahudi. Yesus juga tahu bahwa ketakutan para murid-Nya akan bertambah, jika saat ini, Ia menampakkan diri-Nya kepada mereka. Karena para murid tahu bahwa Yesus sudah wafat dan dimakamkan, maka penampakan Yesus sekarang akan dianggap seperti penampakan hantu oleh mereka. Namun, Yesus tetap menampakkan diri kepada para murid-Nya, karena Ia tahu bahwa hanya diri-Nya dapat membuat hati para murid mengalami kedamaian sesungguhnya.

Kehidupan zaman sekarang sering membuat manusia hilang rasa damai dalam hatinya. Contohnya: seorang ibu baru saja mengalami rasa damai dari Tuhan melalui Misa, tetapi setelah itu, dia tiba-tiba berjumpa dengan seorang yang membuat dia jengkel, maka dia akan fokus pada rasa jengkel tersebut dan membiarkan rasa damai dalam hatinya hilang.

Hanya Yesus adalah sumber damai sejati. Mari kita datang kepada-Nya untuk memohon damai dari-Nya.


(Sr. M. Diana, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.