Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







SABDA TUHAN ADALAH ROH DAN KEBENARAN


Sabtu 29 Apr 2023

Pw St. Katarina dari Siena,Perawan dan Pujangga Gereja

Rohlah yang memberi hidup daging sama sekali tidak berguna.perkataan-perkataan yang Kukatakan kepadamu adalah Roh dan kebenaran (Yoh 6:63)

Kis 9:31-42; Mzm 116:12-17; Yoh 6:60-69
---o---

Santa Katarina lahir tahun 1347. Orangtuanya menghendaki agar ia menikah, tetapi ia ingin menjadi seorang biarawati. Untuk menyatakan tekadnya, ia memotong rambutnya yang panjang, supaya dirinya tidak lagi menarik. Orangtuanya jengkel dan menghukumnya dengan memberi pekerjaan rumah tangga yang paling berat. Kemudian hari, ia bertanya kepada Yesus dalam suatu penampakan: `Di manakah Engkau, Tuhan, ketika aku mengalami cobaan yang begitu mengerikan?` Yesus menjawab: `Puteri-Ku, Aku ada dalam hatimu. Aku membuatmu menang dengan rahmat-Ku.` Suatu malam Yesus dan Bunda Maria menampakkan diri kepada Katarina yang sedang berdoa di kamarnya. Bunda Maria memegang tangan Katarina, lalu Yesus memasang sebuah cincin di jarinya dan ia menjadi pengantin-Nya.

Dengan keyakinan bahwa Yesus ada dalam hatinya, Katarina menulis surat-surat kepada para pembesar serta menghadap para penguasa agar berdamai dengan paus dan mencegah peperangan. Dia meminta paus untuk meninggalkan Avignon, Perancis, dan kembali ke Roma untuk memimpin Gereja. Kisah indahnya ini merupakan bukti nyata dari sabda Tuhan dalam Injil hari ini. Bagi Katarina sabda Tuhan telah menjadi roh dan hidup.


(Sr. Marietta, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.