Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







SEMUA ADA WAKTUNYA


Minggu 23 Jul 2023

Hari Minggu Biasa XVl

Seorang musuh yang melakukannya. Lalu berkatalah hamba-hamba itu kepadanya: Jadi maukah tuan supaya kami pergi mencabut lalang itu? (Mat 13:28)

Keb 12:13.16-19 Mzm 86:5-6.9-10.15-16;
Rm 8:26-27 Mat 13:24-43 atau Mat 13:24-30

---o---

Saat merenungkan perikop Injil di atas, kita tidak menemukan kata-kata atau tindakan menghakimi yang dilakukan Yesus terhadap ilalang (gulma) itu, bahkan Yesus mengatakan, `Jangan dicabut!` karena belum waktunya. Akan tetapi, kita sering bertindak seperti hamba-hamba itu. Saat berhadapan dengan orang yang telah menghancurkan hidup kita, kita ingin segera mencabut atau menyingkirkannya. Tindakan ini bertolak belakang dengan tindakan Yesus.

Selama hidup-Nya Yesus hanya taat kepada kehendak Bapa dan melakukan kebaikan, bahkan di kayu salib pun Yesus tidak mencabut para ilalang (gulma) itu. Ini bukan karena Yesus tidak berkuasa, tetapi karena `belum tiba waktunya`. Ia memberi waktu untuk bertobat. Sayang, karena kejahatannya, maka manusia tidak dapat melihat tindakan agung ini. Yesus itu Allah yang penuh belaskasihan. Ia selalu mau mengampuni dan memberi kesempatan kepada para ilalang untuk bertobat.

Kita ditantang meneladan Yesus. Mengasihi dan mengampuni musuh itu sangat sulit, namun saat kita mau mengampuni mereka, `gandum menguraikan akarakarnya dari si ilalang`, sehingga pada waktu penghakiman Tuhan akan memisahkan gandum dari ilalang.


(Sr. Regina Hilde, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.