BERBAHAGIALAH KAMU
Kamis 27 Jul 2023Pw St. Titus Brandsma, Imam dan Martir (P.Karm/ CSE) Maka datanglah murid-murid-Nya dan bertanya kepada-Nya: `Mengapa Engkau berkata-kata kepada mereka dalam perumpamaan?` (Mat 13:10) Kel 19:1-2.9-11.16-20 MT Dan 3:52-54.56; Mat 13:10-17 ---o---
Yesus sering menggunakan perumpamaan untuk berbicara tentang Kerajaan Surga. Mengapa Yesus sering menggunakan perumpamaan? Santo Thomas Aquinas menjelaskan hal ini sebagai berikut: pertama, karena orang banyak itu tak dapat memahami ataupun tidak layak untuk menerima misterimisteri rohani (bdk. Mat 7:6). Kedua, Yesus menghendaki prinsip mediasi, yaitu misteri Kerajaan Surga itu disampaikan kepada Gereja melalui para rasul, dan kemudian para rasul akan menyampaikannya kepada orang lain yang layak menerimanya (bdk. Summa Theologica, III, q. 42, a. 3). Dengan prinsip ini, sungguhlah penting dan berbahagia bagi kita untuk menjadi anggota Gereja Katolik. Sebuah Gereja yang didirikan oleh Yesus sendiri (bdk. Mat 16:16-19) dan dilengkapi dengan pelbagai ajaran baik dari Yesus sendiri maupun mengenai Yesus. Misalnya: ajaran tentang Kerajaan Surga, Allah Tritunggal, sakramen, dll. Dengan demikian melalui Gereja, kita sungguh dapat melihat, mendengar dan memahami ajaran Yesus atau dengan kata lain, kita memperoleh kepenuhan kebenaran ajaran Yesus. Dan kepenuhan kebenaran ajaran Yesus ini akan membantu kita untuk hidup dalam persatuan dengan Yesus. (Sr. M. Yuliana, P.Karm) Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya.
Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.