Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







TUHAN PRIORITAS UTAMAKU


Sabtu 29 Jul 2023

Pw St. Marta, Maria dan Lazarus

Tetapi Tuhan menjawabnya: `Marta, Marta, engkau kuatir dan menyusahkan diri dengan banyak perkara.` (Luk 10:41)

1Yoh 4:7-16 Mzm 34:2-11; Yoh 11:19-27 atau Luk 10:38-42
---o---

Banyak orang bertanya, `Apakah salah bila kita sibuk melayani dan menyampaikan berbagai keluhan kita kepada Tuhan seperti yang Marta lakukan?` Kita boleh melayani dan mengeluh kepada Tuhan. Ia sangat menghargai pelayanan kita dan selalu siap mendengarkan keluhan kita, namun Ia lebih mengharapkan jika kita mencintai Dia di atas segala-galanya. Santa Theresia dari Lisieux mengatakan: `Tuhan tidak terlalu melihat kebesaran tindakan kita atau bahkan pada kesulitannya, tetapi pada cinta yang menjiwai perbuatan kita.` Dengan demikian, semua aktivitas dan pelayanan kita, jangan sampai mengabaikan Tuhan. Ia harus menjadi prioritas utama dalam hidup!

Kita dipanggil untuk mengutamakan Dia dan membangun Kerajaan-Nya bukan demi kepentingan dan popularitas kita (bdk. Mat 6:33). Santa Teresa dari Avila mengatakan, bahwa `Allah saja cukup`, artinya ketika kita menjalin relasi yang baik dengan Yesus, maka kita akan semakin mengenal dan mencintai-Nya. Kita akan melayani sesama dengan cinta kepada Yesus, karena kita melihat Yesus yang hadir dalam dirinya. Kita akan selalu mengandalkan Yesus (bdk. Yoh 15:5) dan hidup yang bersumber dari Sabda dan Kehadiran-Nya.


(Sr. M. Dominique Savio, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.