HIDUP KEKAL: ANUGERAH ALLAH
Rabu 23 Agust 2023`Katanya kepada mereka: Pergi jugalah kamu ke kebun anggurku` (Mat 20:4a) Hak 9:6-15 Mzm 21:2-7 Mat 20:1-16 ---o---
Tuhan mengasihi semua orang dengan kasih-Nya yang sempurna. Perumpamaan tentang orangorang upahan di kebun anggur (bdk. Mat 20:1-16) dapat dipahami dalam konteks kehidupan kekal. Perumpamaan ini menekankan bahwa kehidupan kekal adalah anugerah cuma-cuma dari Tuhan. Tuhan disimbolkan oleh tuan rumah yang tidak membuat perhitungan berdasarkan jasa dan hak dari setiap orang, tetapi semata-mata karena kemurahan hati-Nya. Di sinilah letak perbedaan Tuhan dan manusia. Tuhan memberi dengan murah hati, sedangkan manusia yang menerima penuh dengan perhitungan hak dan jasa.
Pada zaman Yesus ada kelompok-kelompok orang yang dipandang rendah atau hina oleh masyarakat, bahkan dianggap pendosa, najis, dll, misalnya: penderita kusta dan pemungut cukai. Dari perumpamaan ini, tampak bahwa Tuhan memanggil semua orang. Semua orang diberi kesempatan untuk `bekerja di kebun anggur-Nya`, untuk masuk Kerajaan-Nya, asal mereka mau menjawab `ya` dan datang memenuhi panggilan-Nya ini. Mari kita belajar bermurah hati, mengasihi semua orang dan menjadi alat Tuhan yang memanggil semua orang untuk masuk Kerajaan-Nya. (Fr. Onesimus Mary,CSE) Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya.
Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.