Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







KASIH TAK BERKESUDAHAN


Rabu 08 Nov 2023

Pw St. Elisabet dari Tritunggal, Perawan

...dan firman lain mana pun juga, sudah tersimpul dalam firman ini, yaitu: Kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri (Rm 13:9)

Rm 13:8-10` Mzm 112:1-2.4-5.9 Luk 14:25-33
---o---

Yesus adalah Sang Kasih itu sendiri dan Dialah teladan kita untuk berbuat kasih. Kasihlah yang paling utama dalam hidup kita. St. Teresa dari Kalkuta mengatakan, `Tuhan tidak meminta kita untuk melakukan hal-hal yang besar, tetapi untuk melakukan hal kecil dengan cinta yang besar.` Seberapa hebatnya kita, kalau tidak mempunyai kasih, kita sama sekali tidak berguna, tidak berarti apa-apa.

Mungkin, selama ini kita mengalami jatuh bangun dalam mengasihi Tuhan dan sesama. Kesibukan pekerjaan, tugas, dll. membuat kita mengabaikan doa atau relasi pribadi dengan Tuhan, kurang memberi perhatian dan kasih kepada sesama yang membutuhkan, termasuk kepada anggota keluarga kita sendiri, orang-orang serumah kita. Mari kita bangkit karena Tuhan melihat setiap orang yang terus berjuang dan setia mengasihi-Nya. Tak ada satu pun yang tidak diketahui oleh Tuhan, baik itu perjuanganperjuangan, keluh-kesah dll. Mari terus berjuang untuk semakin mengasihi hingga seperti ending sebuah lagu kita bisa berkata, `Kuberjuang sampai akhirnya Kau dapati aku tetap setia`. Mari berjuang!


(Sr. M. Elsya, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.