Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







KELUARGA: LADANG IMAN HIDUP MENURUT SABDA ALLAH


Minggu 31 Des 2023

Pesta Keluarga Kudus, Yesus, Maria, Yusuf
Hari Ketujuh Oktaf Natal


Dan ketika genap waktu pentahiran, menurut hukum Taurat Musa, mereka membawa Dia ke Yerusalem untuk menyerahkan-Nya kepada Tuhan (Luk 2:22)

Kej 15:1-6; 21:1-3 Mzm 105:1-6.8-9 Ibr 11:8.1112.17-19 Luk 2:22-40 atau Luk 2:22.39-40
---o---

Bacaan-bacaan pada Pesta Keluarga Kudus ini mengajak kita merenungkan iman Abraham, bapa leluhur Yesus. Iman Abraham sungguh mengagumkan. Walau ia dan istrinya sudah lanjut usia, namun ia percaya janji Tuhan bahwa ia akan mempunyai keturunan. Dalam iman, ia juga taat meninggalkan kediamannya yang sudah mapan untuk pergi ke tempat yang belum diketahuinya. Dan, ketika Allah memintanya mempersembahkan Ishak, anak tunggalnya, dalam iman ia rela taat! Luar biasa!

Maria dan Yusuf sendiri adalah tokoh-tokoh iman sejak masa muda mereka. Ingat saja: Maria dengan `Terjadilah padaku menurut perkataanmu!` dan Yusuf yang taat pada bimbingan Tuhan untuk menerima Maria yang sedang mengandung. Sekarang mereka tinggal bersama membentuk sebuah keluarga. Lihatlah! Mereka mewariskan iman dan ketaatan iman ini kepada Yesus. Mereka mengajar dan mengajak Yesus untuk mematuhi hukum-hukum Allah, a.l. membawa-Nya ke Bait Allah dan mempersembahkan-Nya kepada Tuhan.

Sudahkah keluarga kita menjadi ladang subur bagi tumbuhnya iman? Ataukah, dalam keluarga justru banyak onak duri dan ilalang yang menghimpit benih iman hingga mati?


(Fr. Benediktus Maria, CSE)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
     



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.