#renungan

*IMAN DAN KEBERANIAN*

Senin 08 Jul 2024

_Asal kujamah saja jubah-Nya, aku akan sembuh (Mat 9:21)_


Setiap orang ketika berhadapan dengan penyakit pasti memiliki kerinduan yang sama, yaitu `saya mau sembuh, betapa bahagia jikalau saya sembuh`. Oleh karena itu, orang akan pergi ke mana-mana untuk mencari dokter dan bermacam-macam obat.

Injil hari ini menunjukkan kepada kita dua teladan iman dan keberanian. Pertama, perempuan yang sakit pendarahan, walaupun sakitnya sudah dua belas tahun namun dia tetap sabar dan percaya akan kuasa Yesus sehingga dia dapat berpikir dalam hati `asal kujamah jubah-Nya, aku akan sembuh`. Dia tidak malu untuk datang mendekati Yesus. Kedua, seorang kepala rumah ibadat yang karena imannya, anaknya yang sudah meninggal dibangkitkan oleh Yesus.

Hidup kita tidak lepas dari sakit-penyakit baik fisik maupun batin. Jika wanita sakit pendarahan disembuhkan hanya dengan menjamah jubah Yesus, maka terlebih lagi kita yang makan Tubuh Tuhan Yesus setiap kali kita merayakan Ekaristi. Yesus akan memberikan lebih dari yang kita minta. Apakah kita berani percaya dan datang pada Yesus?

*_Sr. M. Christa P.Karm_*

Senin 08 Jul 2024
Hos 2:13-15.18-19 Mzm 145:2-9 Mat 9:18-26

Sumber:
*Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"*
http://www.renunganpkarmcse.com

*Join WA-Grup RenunganPKarmCSE, klik (pilih salahsatu)*
https://chat.whatsapp.com/JzPU7imlf7p8LCi9xhqiZZ
atau
http://renunganpkarmcse.com/wagrup