Home
Menu



RENUNGAN HARIAN


Renungan Harian Katolik (RenunganPKarmCSE.com)







HAL KECIL YANG BESAR


Sabtu 13 Jul 2024

`Rambut kepalamu pun terhitung semuanya` (Mat 10:30)

Yes 6:1-8 Mzm 93:1-2.5 Mat 10:24-33
---o---

Coba letakkan tangan Anda di atas kepala Anda! Sentuhlah setiap helai rambut Anda! Pernahkah Anda berpikir untuk menghitungnya?

Renungan sabda Tuhan hari ini sangat menarik. Bukankah perkataan ini merupakan kabar yang menggembirakan dan memiliki arti yang sangat dalam? Bahwa Allah sangat detail dalam mengenal kita, saya garis bawahi kalimat `sangat detail dalam mengenal kita`, mengapa? Bagi kita menghitung rambut itu sangat rumit, menyusahkan, atau mungkin kita katakan bahwa hal ini adalah perbuatan yang bodoh dan mustahil.

Puji Tuhan kita dapat mengatakan hal itu, karena dengan demikian kita menyadari bahwa Allah jauh lebih mengenal kita dari pada diri kita sendiri. Tidak ada yang tersembunyi di hadapan-Nya. Apa yang tidak pernah kita pikirkan atau kita rencanakan, sudah diketahui olehNya. Oleh karena itu, kita tidak perlu ragu untuk menyerahkan diri pada-Nya. Tidak perlu takut untuk mewartakan bahwa Allah itu Maha Kuasa.


(Sr. M. Klaudia, P.Karm)

Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
   



Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya. Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.


  Renungan Lainnya:








©Copyright 1990-2024 RenunganPKarmCSE.com
Renungan Harian Katolik
2024  |  2023  |  2022  |  2021  |  2020  |  2019  |  2018  |  2017  |  2016  | 

Silakan memakai (copy) isi web ini tapi harus cantumkan " www.RenunganPKarmCSE.com ". Tidak diperkenankan untuk memperbanyak sebagian atau seluruh tulisan dari web ini untuk kepentingan komersial.