#renungan

*KASIH UNTUK SESAMA*

Senin 07 Okt 2024

_`...perbuatlah demikian, maka engkau akan hidup` (Luk 10:28)_


Cerita Tuhan Yesus dalam Injil hari ini tentang orang Samaria yang baik hati, mau memberi pesan kepada kita semua bahwa hendaknya kasih itu melampaui sesuatu yang sifatnya seremonial belaka. Kasih itu juga melampaui batas-batas atau sekat-sekat pelbagai macam hal dalam kehidupan kita. Mungkin karena keengganan hati ataupun kesibukan pekerjaan, kita mengharapkan orang lain untuk melakukan hal yang seharusnya menjadi tanggung jawab kita. Akan tetapi, ketika Tuhan meminta kita untuk melakukan kebaikan, maka saat itulah kita perlu segera melaksanakannya. Itulah ekspresi kasih seorang murid Kristus yang sejati. Untuk itu, kita perlu memiliki kasih dan kepedulian akan kesusahan orang lain. Kita perlu meminta rahmat dari Allah, agar kita memiliki hati yang berbelaskasih.

Bunda Maria, Ratu Rosario, doakanlah kami, agar memiliki hati yang penuh kasih terhadap sesama kami.

*_Fr. Mikael Pius, CSE_*

Senin 07 Okt 2024
Pw St. Perawan Maria, Ratu Rosario
Gal 1:6-12 Mzm 111:1-2.7-10 Luk 10:25-37

Sumber:
*Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"*
http://www.renunganpkarmcse.com

*Join WA-Grup RenunganPKarmCSE, klik (pilih salahsatu)*
https://chat.whatsapp.com/JzPU7imlf7p8LCi9xhqiZZ
atau
http://renunganpkarmcse.com/wagrup