MENINGGALKAN SEGALANYA UNTUK MENGIKUTI YESUS
Sabtu 15 Jun 2024`Lalu Elisa meninggalkan lembu itu dan berlari mengikuti Elia...` (1Raj 19:20a) 1Raj 19:19-21 Mzm 16:1-2.5.7-10 Mat 5:33-37 ---o---
Kadang kala secara tak terduga, Tuhan tiba-tiba memanggil kita untuk meninggalkan segalanya dan mengikuti Dia, khususnya di dalam panggilan hidup membiara. Jangan ragu dan jangan takut, beranilah melangkah di dalam iman bersama Dia yang selalu menyertai kita. Ia akan memberikan segala berkat dan rahmat yang kita perlukan, juga untuk keluarga kita. Rahmat Tuhan selalu cukup.
Tuhan Yesus mengatakan, `Jika ya, katakan ya, jika tidak, katakan tidak.` Bila kita telah menjawab ya atas panggilan Tuhan, janganlah kita mendua hati. Mari menyerahkan seluruh diri kita seutuhnya untuk menjadi milik Tuhan. Itulah yang berkenan kepada-Nya. Banyak imam, biarawan, biarawati yang telah meninggalkan segalanya, namun masih mencari segala hal duniawi di dalam biara dan jatuh dalam kesuaman, tidak sungguhsungguh menjalani hidup panggilannya.
Dengan menjalani hidup panggilan kita dengan sebaik-baiknya, kita pun turut ambil bagian dalam mendatangkan rahmat Tuhan untuk kesatuan dan kesetiaan panggilan hidup berkeluarga. (Sr. M. Rosalind, P.Karm) Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya.
Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.