Ucapan Syukur
Senin 26 Okt 2020Ketika Yesus melihat perempuan itu, Ia memanggil dia dan berkata kepadanya: `Hai ibu, penyakitmu telah sembuh` (Luk 13:12) Ef 4:32 - 5:8; Mzm 1:1-4.6; Luk 13:10-17 ---o---
Pada hari ini Injil berbicara mengenai Yesus yang menyembuhkan seorang perempuan yang sakit karena dirasuki oleh roh jahat selama delapan belas tahun. Menarik bahwa dikatakan bukan perempuan itu yang datang meminta kepada Yesus. Yesuslah yang berinisiatif untuk menolongnya. Perempuan itu sembuh seketika. Ia kemudian bersyukur dan memuliakan Tuhan. Ia tidak mempermasalahkan seberapa lama ia telah menderita; yang ia lakukan adalah bersyukur untuk rahmat yang telah diperolehnya saat itu.
Yesus juga telah melakukan banyak perkara ajaib dan memberikan banyak rahmat dalam hidup kita, bahkan sebelum kita memintanya. Namun, apakah kita mau mensyukurinya atau justeru merasa gusar, karena Tuhan bekerja tidak sesuai dengan rencana dan kehendak kita? Apakah kita mampu bersyukur ketika Tuhan tidak memberikan yang kita minta?
Injil hari ini mengingatkan kita kembali bahwa Tuhan tahu yang kita butuhkan. Tuhan mengenal kita dan mengetahui setiap perjuangan dan kurban-kurban kita. Yesus juga sedang melihat kita. Apakah kita sudah siap disembuhkan oleh Tuhan dan meninggalkan segala dosa yang sudah membelenggu kita selama ini? Ataukah kita tetap bersikeras untuk tetap hidup sesuai dengan rencana dan keinginan kita? Mari kita renungkan. (Sr. M. Odilia., P.Karm) Sumber:
Buku renungan harian "SABDA KEHIDUPAN"
FB: http://www.facebook.com/renunganpkarmcse
Web: http://www.renunganpkarmcse.com
Terima kasih sudah membaca RenunganPKarmCSE.com. Semoga menjawab kerinduan Saudara/i akan sabda-Nya yang hidup. Dan boleh semakin membawa Saudara/i pada keselamatan melalui sabda-Nya.
Berbahagialah orang yang merenungkan sabda Tuhan siang dan malam.